Program MELISA: Menanamkan Kepedulian Lingkungan dan Nilai Keislaman Sejak Dini di SMP Islam Citra Nuansa
1/15/20261 min read
CILEUNGSI - SMP Islam Citra Nuansa terus berkomitmen menghadirkan program-program edukatif yang tidak hanya berorientasi pada akademik, tetapi juga pada pembentukan karakter dan akhlak peserta didik. Salah satu program unggulan yang mulai dijalankan sejak 14 Januari 2026 adalah program MELISA (Melihat Sampah, Ambil). Program ini menjadi langkah nyata sekolah dalam menumbuhkan kepedulian lingkungan sekaligus menanamkan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari siswa.
Program MELISA dilaksanakan dengan tujuan utama mengurangi jumlah sampah di lingkungan sekolah, khususnya di area kelas dan sekitar sekolah. Melalui kebiasaan sederhana seperti mengambil sampah yang terlihat, siswa dilatih untuk memiliki rasa tanggung jawab terhadap kebersihan lingkungan. Sikap ini sejalan dengan ajaran Islam yang menekankan bahwa kebersihan adalah sebagian dari iman (an-nadhafatu minal iman), sehingga menjaga kebersihan bukan hanya kewajiban sosial, tetapi juga bentuk ibadah.
Dalam pelaksanaannya, program MELISA juga dilengkapi dengan beberapa kegiatan pendukung yang sarat akan nilai pendidikan karakter Islami. Di antaranya, mulai 19 Januari 2026 SMP Islam Citra Nuansa akan melaksanakan Puasa Sunnah bersama yang melibatkan siswa dan para guru sebagai bentuk pembiasaan ibadah, pengendalian diri, serta penanaman keikhlasan. Selain itu juga, setiap hari Kamis siswa dianjurkan membawa snack atau bekal dari rumah. Kebijakan ini bertujuan untuk mengurangi sampah kemasan sekali pakai sekaligus menanamkan sikap hidup sederhana, tidak berlebihan, dan penuh tanggung jawab terhadap lingkungan.
Pak Abdul Roup Nurdiansyah menyampaikan bahwa program ini dirancang sebagai bagian dari pendidikan karakter siswa.
“Program ini kami laksanakan dalam rangka pengurangan jumlah sampah di lingkungan sekolah, terutama kelas. Selain itu, juga untuk meningkatkan tanggung jawab kebersihan sekolah dalam diri siswa. Walaupun nantinya tetap akan ada siswa yang jajan di kantin, mereka harus menggunakan tempat makan atau minum yang mereka bawa dari rumah,” ungkapnya.
Melalui program MELISA, SMP Islam Citra Nuansa berharap siswa tidak hanya terbiasa menjaga kebersihan di sekolah, tetapi juga membawa kebiasaan baik ini ke lingkungan rumah dan masyarakat. Program ini menjadi bukti bahwa pendidikan Islam mampu berjalan selaras dengan kepedulian lingkungan, membentuk generasi yang berakhlak mulia, bertanggung jawab, dan peduli terhadap ciptaan Allah SWT.


